Mediatataruang.com– Kawasan Industri Brebes (KIB) merupakan proyek strategis nasional yang digadang-gadang mampu mendongkrak pertumbuhan ekonomi 7 persen. KIB juga merupakan amanat Presiden Joko Widodo, untuk menjadikan Brebes sebagai kawasan industri baru yang akan mendorong tumbuhnya investasi dan pertumbuhan ekonomi masyarakat, sekaligus upaya mengurangi kemiskinan. Kawasan Brebes memiliki keunggulan di kawasan Pesisir dan upah minimum yang relatif masih rendah dibandingkan wilayah Indonesia lainnya.
Belakangan ini Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, jadi perbincangan antara Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump dengan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). Hal ini bermula setelah Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, bercerita soal percakapan antara kedua kepala negara itu.
Luhut mengatakan, RI sedang menyiapkan kawasan industri 4.000 hektar di Brebes, Jawa Tengah, untuk menampung rencana relokasi pabrik-pabrik AS dari China. Itu merupakan peluang yang baru disadari Menurut Luhut, karena adanya wabah corona (COVID-19), pemerintah Indonesia baru menyadari industri farmasi masih banyak mengandalkan impor. Hal ini juga yang jadi pembahasan Jokowi dan Donald Trump soal peluang investasi farmasi.
Discussion about this post