Mediatataruang.com – Jumat, 9/07/2021, setelah pembukaan dan pelepasan yang dilakukan di kampus masing masing dari 2 MAPALA, yaitu KOMMAPALA Winnetou dari Fakultas Teknik Universitas Riau dan HIMAPEKA WARADIPA dari Universitas Lancang Kuning. Kami tim Ekspeditor yang total berjumlah 26 orang berangkat dari Start Point Homestay KOMMAPALA Winnetou ke Lokasi Ekspedisi Kami di Desa Aliantan, Kabupaten Rokan Hulu, Provinsi Riau. Perlu diketahui KOMMAPALA Winnetou sendiri sudah melakukan Ekspedisi Gua Riau yang pertama Agustus-Oktober 2020 dan bagi kami Ekspedisi Gua Riau kali ini merupakan Jilid II sedangkan bagi HIMAPEKA WARADIPA merupakan kali pertama bagi mereka untuk ikut serta dalam Ekspedisi ini.
Sesampai-nya di lokasi tim ekspeditor yang berjumlah 26 orang disambut oleh Bapak M. Rois Zakaria SE, selaku kepala desa Aliantan di aula kantor desa Aliantan. Bapak M. Rois Zakaria SE berpesan agar kegiatan yang kami lakukan tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku serta menjaga perilaku dan sikap selama berkegiatan. “Di desa Aliantan sendiri terdapat 11 gua dan 11 air terjun, yang mana hanya beberapa dari gua dan air terjun tersebut yang sudah di Eksplore oleh masyarakat dan warga sekitar” kata Bapak M. Rois Zakaria SE.
Discussion about this post