MEDIA TATARUANG – KPK Masih mengembangkan tindak pidana yang dilakukan Walikota Bandung dan masih keluar penetapan tersangka lainnya yang diawali OTT KPK Beberapa waktu silam, terkait perijinan yang masih banyak pembiaran yang seakan tidak tersentuh Kelompok masyarakat yang tergabung dalam ikatan “Aktivis Anak Bandung” memberi masukan ke Pemerintah Kota Bandung terkait penyempurnaan peraturan, pedoman, dan standar teknis dalam hal bangunan gedung.
Pertemuan antara Aktivis Anak Bangsa dengan Pemkot Bandung berlangsung pada hari Kamis, 9 Januari 2025.
Mereka menyampaikan pendapat dan
pertimbangan kepada perangkat daerah terhadap penyusunan rencana tata bangunan dan lingkungan, rencana teknis bangunan gedung tertentu.
Termasuk masukan mengenai kegiatan penyelenggaraan yang menimbulkan dampak penting terhadap lingkungan terkait kepatuhan pelaksanaan
perizinan pelaku usaha sektor pariwisata dan sektor perindustrian.
Agus Satria, salah satu perwakilan Aktivis Anak Bangsa menegaskan, pihaknya menduga pada Dinas Cipta Karya, Bina Kontruksi dan Tata Ruang Kota Bandung beserta perusahaan-perusahan baik sektor pariwisata maupun industri masih ada pelanggaran dan penyimpangan.
Discussion about this post