Media TATARUANG — Baru baru ini publik menyoroti Uya Kuya dan istrinya, Astrid yang sedang berada di Amerika Serikat untuk melakukan liputan di Los Angeles yang sedang mengalami bencana kebakaran hebat. Uya Kuya dan Astrid adalah anggota DPR RI dan DPRD DKI Jakarta yang terpilih dalam pemilu legislatif 2024 yang lalu. Perhatian publik ini terkuak melalui postingan di media sosial oleh seorang warga negara Amerika yang saat itu mendapati Uya Kuya, Astrid dan anaknya sedang melakukan pengambilan gambar dan video di depan halaman rumahnya yang terdampak bencana. Sang pemilik rumah merasa keberatan dan meminta Uya Kuya menghentikan pengambilan gambar tersebut dengan alasan tidak ada ijin dan tidak berempati terhadap korban bencana. Tak ayal kejadian ini menuai banyak kritik dan komentar pedas dari netizen baik dari Indonesia maupun luar negeri.
Dari kejadian diatas, apa sesungguhnya yang bisa kita ambil hikmah dan pelajaran, termasuk apakah tepat di saat reses justru anggota dewan melakukan perjalanan keluar negeri untuk berlibur atau berkegiatan lain diluar peran dan fungsinya sebagai anggota dewan. Tentu saja, kasus seperti ini barangkali tidak hanya terjadi saat ini saja, bukan tidak mungkin pemanfaatan waktu reses untuk pelesiran ke luar negeri sudah menjadi budaya perilaku politisi kita pada umumnya.
Discussion about this post